Monday, April 28, 2014

:")

Banyak yang harus disyukuri, banyak hikmah dari semua perjalanan ini. Semenjak saya memutuskan untuk kuliah di sana, saya merasa apa yang saya cita-citakan tercapai. Allhamdulillah untuk semua nikmat-Mu Ya Allah. 

Saya sering diminta untuk mendesain sebuah pamflet untuk sebuah acara/kegiatan. Dari dulu saya belajar Adobe Photoshop/Corel Draw itu hanya bermodalkan keinginan yang kuat. Saya hanya belajar dari apa yang dulu saya pernah lakukan, ditambah pelajaran ICT yang didapat dari SMA dan juga sisanya saya mengulik sendiri. Setiap saya bingung atau stuck, saya memilih untuk membuka google dan mengetik apa yang saya harus cari, Semakin kita mencari tahu, semakin kita merasa banyak yang kita tidak tahu. Alhamdulillah untuk di BEM sendiri, saya sebagai staf Departemen Infokom (Informasi dan Komunikasi). Tak mudah untuk menyatukan semua pemikiran dan dijadikan satu. Inilah uniknya berorganisasi, bagaimana kita dituntut untuk memutuskan satu pemikiran dari suatu kumpulan orang-orang yang tentu saja berbeda pemikirannya.

Saya pun sekarang merupakan bagian dari PHW (pengurus harian wilayah) dari ICT (Information, Communication and Technology) dari ISMKI (Ikatan Senat Mahasiswa Kedokteran Indonesia) Wilayah 2 yang meliputi Jawa Barat, Jakarta, dan Kalimantan. Semua saya ikuti karena saya ingin menambah pengalaman saya, dan juga menambah teman.

Tak mudah untuk menjalankan semuanya menjadi satu. Apalagi bila deadline nya bersamaan atau berdekatan. Tapi selalu ada cara untuk menyelesaikan masalah satu demi satu. Saya pun menikmati peran ini.

Saya pun tergabung dari bagian Pediatrik (Bagian acara dari Taaruf dan PPMB) atau yang sering disebut ospek. Rapat tiap minggu, dan bahkan bisa tiap hari pada saat 2bulan sebelum ospek. Saya menjalaninya karena saya mencoba pengalaman baru. Dari dulu, saya biasanya ada di divisi Pubdok (Publikasi dan Dokumentasi). Ini pengalaman pertama saya di dalam kepanitiaan acara, saya mendapat banyak ilmu-ilmu yang baru, dan mendapatkan teman berorganisasi yang sangatlah nyaman. Menurut saya, dari semua kepanitiaan dan organisasi yang pernah saya ikuti, Pediatrik lah yang menurut saya paling nyaman. Rapatnya padat, tapi saya menikmatinya. Menikmati dari segi acara yang dibahas satu-satu secara detail, menjadi MC, membuat Rundown dll. Saya jujur menjadi dapat berbicara di khalayak publik ketika saya menjadi Pediatrik. Karena sebelumnya saya merupakan tipikal orang yang jarang berbicara di depan publik.

Tak banyak yang saya ikuti di tingkat 2, hanya BEM, ISMKI dan Pediatrik ini. Karena saya merasa kemampuan saya sangatlah jauh untuk menjangkau semua kepanitiaan yang ada.
Saya pun mungkin memilah-milih apa yang menurut saya baik untuk diikuti, bukan karena acara lain tidak baik, tetapi saya tidak ingin bekerja setengah-setengah bila saya terlalu banyak mengambil kepanitiaan. Cukuplah saya menjadi diri saya sendiri disini. Saya tau sejauh mana kemampuan saya untuk menjangkau semua, kadang terasa capek tetapi inilah konsekuensi dari semuanya.

Karena saya pikir, di tingkat 3 nanti saya akan lebih mengurangi organisasi saya, dan fokus hanya untuk beberapa hal. Semoga semuanya berjalan dengan baik dan sesuai dengan apa yang diinginkan hehehe

No comments:

Post a Comment

LinkWithin

Related Posts Plugin for WordPress, Blogger...